Gaya Hidup

Semarakkan HUT RI ke-75, Karang Taruna Kedungsoko Gelar Perlombaan Mobile Legend

Senin, 24 Agustus 2020 - 16:00
Semarakkan HUT RI ke-75, Karang Taruna Kedungsoko Gelar Perlombaan Mobile Legend Para peserta saat mengikuti lomba Mobile Legend dalam rangka HUT Kemerdekaan Republik Indonesia ke-75, Senin, (24/08/2020)(Foto: Achmad Choirudin/TIMES Indonesia)

TIMES TUBAN, TUBANKarang Taruna "Tunas Muda" Desa Kedungsoko, Kecamatan Plumpang, Tuban, menyelenggarakan perlombaan game online mobile legend dan play station. Kegiatan itu dilakukan dalam rangka memperingati HUT RI ke-75.

Ketua Karang Taruna Kedungsoko, Untung menyampaikan perlombaan game online ini merupakan kegiatan alternatif untuk menyemarakkan HUT Kemerdekaan di tengah pandemi Covid-19. Apalagi, lanjutnya, Pemerintah Desa tidak menyelenggarakan kegiatan apapun.

Perlombaan-Mobile-Legend-2.jpg

"Katar mencoba untuk mewadahi minat pemuda yang biasanya bermain game online di warung kopi," kata dia di Balai Desa Kedungsoko, Senin, (24/08/2020).

Untuk diketahui, perlombaan yang diikuti oleh 16 tim ini sudah dimulai sejak 20 Agustus 2020 kemarin dan final akan digelar pada 25 Agustus 2020 mendatang.

Untung menuturkan, para pemuda nampaknya antusias mengikuti perlombaan tersebut. Hal ini bisa dilihat dari jumlah peserta yang mencapai 96 orang.

"Ada 16 tim dengan masing-masing tim beranggotakan 5 orang tim inti dan 1 orang cadangan," ungkapnya.

Untung berharap, kegiatan semacam ini bisa terus berlanjut hingga tahun-tahun mendatang, bukan hanya sebagai alternatif kegiatan tapi sebagai kegiatan utama.

"Semoga tahun depan bisa membuat perlombaan yang lebih besar lagi, mungkin tingkat kecamatan," ucapnya.

Untung menekankan, perlombaan Online Mobile Legend ini telah mendapatkan izin dari Pemerintah Desa karena tetap menerapkan protokol kesehatan yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. "Peserta wajib memakai masker dan sebelumnya harus mencuci tangan terlebih dahulu," jelas Ketua Karang Taruna Tunas Muda Desa Kedungsoko. (*)

Pewarta : Achmad Choirudin
Editor : Faizal R Arief
Tags

Berita Terbaru

icon TIMES Tuban just now

Welcome to TIMES Tuban

TIMES Tuban is a PWA ready Mobile UI Kit Template. Great way to start your mobile websites and pwa projects.